FISIP USU MoU Bangun Kota Pematang Siantar
Siantar, Wali Kota menerima kunjungan silaturahmi keluarga besar Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara (FISIP USU), di rumah dinas wali kota, Jalan MH Sitorus, Kelurahan Teladan, Kecamatan Siantar Barat, Sabtu (14/10/2023) siang.
Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA di damping Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Junaedi Sitanggang SSTP menerima kunjungan silaturahmi keluarga besar Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara (FISIP USU), di rumah dinas wali kota, Jalan MH Sitorus, Kelurahan Teladan, Kecamatan Siantar Barat, Sabtu (14/10/2023) siang.
Dalam sambutannya, dr Susanti mengucapkan selamat datang di Kota Pematang Siantar kepada keluarga besar FISIP USU.
"Kami berprinsip kehadiran tamu membawa berkah. Kami mohon maaf apabila penerimaan kami di sana-sini kurang berkenan, karena kami harus mondar-mandir. Sebab di waktu yang bersamaan, Kota Pematang Siantar menjadi tuan rumah Pertandingan Persahabatan Sepak Bola Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Komisariat Wilayah (Komwil) I Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) yang dilaksanakan 12-16 Oktober 2023," terang dr Susanti.
Masih kata dr Susanti, silaturahmi ini untuk lebih meningkatkan kerja sama, di mana sebelumnya sudah ada MoU antara Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar dan USU beberapa waktu lalu, dan diterima langsung oleh Rektor USU, Prof Dr Muryanto Amin SSos MSi.
"Dan silaturahmi ini lanjutannya," tukasnya.
Dekan FISIP USU Dr Hatta Ridho MSP mengaku kami sangat bangga dan bersyukur bisa hadir di rumah dinas Wali Kota Pematang Siantar.
"Sebelumnya kalau kami hadir di Kota Pematang Siantar hanya singgah bersama keluarga untuk berwisata ke Taman Hewan Pematang Siantar," katanya.
Ia mengucapkan terima kasih kepada dr Susanti dan jajaran yang telah menerima mereka.
"Terkait , kami sudah sangat siap untuk mengerahkan sumber daya dan keahlian kami untuk berpartisipasi meningkatkan pembangunan di Kota Pematang Siantar. Kami juga berdoa semoga ibu wali kota sukses selalu memimpin Kota Pematang Siantar," ujarnya.
Tampak hadir, Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Pematang Siantar yang juga alumni FISIP USU Boy Iskandar Warongan SSos MSP, para Wakil Dekan, Dewan Pertimbangan Fakultas, Sekretaris Prodi, dan para dosen. (rel/tag/t)
Tidak ada komentar