Mambaringini, Tradisi di Budaya Batak, Ajang Cari Jodoh
Balige, Mambaringini merupakan salah satu tradisi di budaya Batak.
Dalam budaya Batak Toba, mambaringini biasanya menjadi bagian dari budaya Gondang Naposo.
BACA JUGA Lestarikan Budaya Simlaungun, Oppung Raminah Garingging Diusulkan Penerima AKI 2023
Tradisi Mambaringini, Ajang Cari Jodoh Dalam Budaya Batak. HO |
Selain mempererat silaturahmi antar pemuda, Gondang Naposo juga menjadi ajang mencari jodoh.
Gondang Naposo adalah tradisi masyarakat suku Batak Toba khususnya muda mudi yang masih lajang untuk mencarian jodoh.
Gondang artinya acara akbar yang bersifat ritual, sementara Naposo artinya muda mudi yang belum berkeluarga.
Dalam acara itu, kaum perempuan akan berbaris di depan sambil menari atau manortor, selanjutnya sang pariban atau kekasih akan datang membawa setangkai beringin sambil manortor bersama kaum perempuan.
Di saat itulah kaum lelaki akan memberikan setangkai beringin dan menaruhnya itu ke sasak perempuan pilihannya.
Jika kaum perempuan menerima setangkai beringin itu, berarti dirinya menerima lelaki itu menjadi suaminya.
Tradisi ini sudah ada sejak dahulu dan diwariskan secara turun temurun.
Hingga saat ini, tradisi tersebut masih diadakan. (tribunnews/t)
Tidak ada komentar