ASN Pemkab Humbahas Aksi Sosial di Baktiraja
Doloksanggul, Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Humbahas aksi sosial bagi masyarakat yang terkena musibah banjir di Desa Marbun Tonga-Marbun Dolok Kecamatan Baktiraja, Senin (20/11) bertempat di Bagas Parsadaan Marbun.
Aksi sosial pemberian sembako dan perlengkapan rumah tangga itu dihadiri Ketua TP PKK Humbahas Ny Lidia Dosmar Banjarnahor, Pj Sekda Chiristison Rudianto Marbun M.Pd, anggota DPRD Humbahas Poltak Purba ST, Camat Baktiraja Sanggam Lumbangaol dan para pimpinan OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Humbahas. Selain dari ASN, bantuan sosial juga mengalir dari keluarga besar SD dan SMP di Baktiraja termasuk dari ITASIA (Ikatan Alumni 99).
Chiristison R Marbun mengatakan aksi sosial ini sebagai tanda kasih kepada masyarakat, bahwa apa yang dirasakan warga saat ini ikut dirasakan para ASN di Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan. “Kita semua sama-sama merasakan, capeknya badan dan pikiran, kita semua terkejut atas peristiwa ini, tanaman kita hancur dan rumahpun ada yang rusak. Jadi kami hadir disini untuk menguatkan para masyarakat yang terdampak banjir. Semua ada dibaliknya ini, Tuhan pasti memberikan yang terbaik untuk kita. Tapi jangan lupa kita berdoa dan mengucap syukur. Kita sama-sama berdoa, jangan terjadi lagi hal serupa di Baktiraja ini termasuk didaeah lain. Kedepan Tuhan akan memberikan yang terbaik dan kesehatan bagi kita semua” harap Chiristison Marbun.
Hal senada juga disampaikan Ny Lidia Dosmar Banjarnahor bahwa kita tetap mengucap syukur dan ada rencana Tuhan yang lebih baik. “Saat kejadian kita sehat semua, tidak ada korban jiwa. Namun ada sebagian tanaman dan rumah rusak. Kedepan, kita sama-sama berdoa, diberikan Tuhan panjang umur, kesehatan dan rejeki yang melimpah kepada kita semua dan kita harus yakin itu” doa Ny Lidia. Sebagai tanda penghiburan dan jangan larut lagi dalam peristiwa itu, Ketua TP PKK Humbahas mengajak warga yang hadir sama-sama menyanyikan lagu “Hidup Ini Adalah Kesempatan” dan “Ditengah Ombak”. (rel/tag/t)
Tidak ada komentar