Konten Kreator Ando Tambunan Penjual Petai Meninggal Kecelakaan, Supir Terjun Ke Sungai
Simalungun, Seorang konten kreator Facebook Ando Tambunan Lumbanpea meninggal secara tragis akibat kecelakaan di jalan Siantar Tanah jawa tepatnya di jembatan Pondok 8, kecamatan tanah Jawa Kabupaten Simalungun.
Ando Tambunan yang setiap hari berjualan Petai sambil Live di Facebook ini sering berjualan di pinggir jalan Sisingamangaraja (depan USI) maupun di jalan Melanthon Siregar (Marihat) ditabrak Mitsubishi L300 pada Jumat (17/5/2024) sekitar Pukul 13:30 Wib.
LIHAT JUGA Vidio Jembatan Lokasi Kecelakaan Ando Tambunan
Alm.Ando Tambunan semasa hidup (kanan), dan disemayamkan di Maligas Tongah Tanah Jawa / ist. tagor |
"Jadi bang Ando yang menaiki sepeda motor Revo BK 2381 WT itu dari arah Siantar menuju Tanah Jawa, tiba-tiba ada L300 BK 8579 TV yang meluncur kencang dari arah Tanah Jawa kelihatan oleng, dan terjadilah tabrakan persis ditengah jembatan itu," ungkap Ramon, warga yang berada dilokasi ketika terjadinya kecelakaan, dan Ando meninggal dilokasi kejadian.
Ramon juga meminta agar pihak pemerintah kabupaten Simalungun memberikan penerangan dilokasi jembatan itu.
"Kalau boleh diberilah lampu dijembatan ini, karena sering terjadi kecelakaan, dan tembok pembatas jembatan ini juga kelihatan sangat tinggi, jadi kendaraan dari arah Tanah Jawa tidak melihat kendaraan dari arah berlawanan, karena lokasi jembatan tikungan tajam" jelas Ramon, bahwa telah 20 kali terjadi kecelakaan baik ringan maupun berat dilokasi itu.
Ramon juga meminta agar pihak pemerintah meninjau jembatan, karena dilokasi jembatan sering terjadi kecelakaan.
Jembatan Blok 8 Terlihat Gelap Tidak ada Penerangan lampu jalan/ist |
"Setelah kejadian, Supir L300 langsung lari dan terjun kebawah jembatan, kernetnya langsung kami tolong," ungkap Ramon, nampaknya supir L300 itu bisa saja kakinya patah, karena jembatan air sungainya kering.
Mengetahui peristiwa itu, Kasat Lantas Polres Simalungun melalui Kanit Lantas IPDA Edi M Lubis langsung ketempat kejadian untuk melakukan olek TKP. Korban Ando Tambunan langsung dibawa ke Rumah Sakit Djasamen Saragih diruangan Forensik. (red/t)
Tidak ada komentar