Wali Kota dr Susanti Hadiri Seminar LHP LKPP, Pematangsiantar WTP 3 Kali
Siantar, Bertempat di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Senin (08/07/2024), Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA menghadiri Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LHP LKPP) Tahun Anggaran (TA) 2023 dan Ikhtisar Laporan Hasil Pemeriksaan Semester II TA 2023.
Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Hadiri Seminar LHP LKPP/ist |
Menteri Pertahanan yang juga Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto hadir sebagai keynote speaker dalam seminar nasional tersebut.
Presiden Jokowi menyampaikan penghargaan dan apresiasi serta ucapan terima kasih kepada BPK RI yang telah melaksanakan tugas pemeriksaan keuangan negara dan terus meningkatkan profesionalisme dan fungsi pemeriksaan.
"Kewajiban menggunakan APBN secara baik. Ini uang rakyat, uang negara," kata Jokowi, bahwa Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) bukan prestasi tapi WTP adalah kewajiban kita semua.
Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar sendiri, di bawah kepempinan Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA telah mendapat tiga kali Opini WTP, terhitung TA 2021, 2022, dan 2023. (red/t)
Tidak ada komentar