Header Ads

Bupati Simalungun RHS Letakan Batu Pertama Pembangunan RS Anugrah

Simalungun, Di Nagori Muara Mulia, Kecamatan Tanah Jawa, Simalungun, Sumut, Senin (16/9/2024), Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga (RHS) letakan batu pertama pembangunan Rumah Sakit (RS) Anugrah.

Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga menyampaikan apresiasi kepada dr Sudung Sinaga, meskipun dalam keterbatasannya beliau tetap memikirkan orang lain dengan membangun RS Anugerah di Muara Mulia. 

"Sebelumnya dr Sudung Sinaga datang ke rumah untuk berdiskusi mengenai perkembangan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Simalungun," kata Bupati.

Bupati menambahkan, pembangunan RS Anugerah ini merupakan sebuah keajaiban. Dimana dibalik sebuah keinginan yang tulus pasti ada Mujizat akan datang.

"Pemerintah Kabupaten Simalungun mendukung pembangunan dan perjuangan dr Sudung Sinaga agar tetap memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Simalungun," ungkap Bupati. 

Amran Sinaga didampingi Turman Sianturi mewakili masyarakat menyampaikan ucapan terimakasih kepada dr Sudung Sinaga dan dukungan dari Bupati Simalungun .

"Perjuangan dr Sudung ini sangatlah luar biasa, dimana setiap perjalananya selalu memikirkan masyarakat dan selalu memikirkan kesehatan dari masyarakat," ucap Amran.

"Bapak Bupati ini selalu mensuport dan mendukung kemajuan dari Kabupaten Simalungun," ujar Amran lagi.

Lalu ia mengajak masyarakat agar bersama-sama mendukung pembangunan RS Anugerah ini. Sebab menurutnya, dengan terbangunnya rumah sakit ini tentu akan meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya di Kecamatan Tanah Jawa. (red/t)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.