Header Ads

Literasi Budaya di Rumah Baca Mutiara Bangsa Didukung Maybank Internasional

Siantar, Dalam rangka meningkatkan Literasi dan memperingati Literasi Internasional, pihak Maybank Indonesia Cabang Pematang Siantar melaksanakan lomba Literasi yang langsung dihadiri Branch Manager Maybank Pematang Siantar Andri Tambunan, dan Pimpinan Cabang Maybank Tebing Tinggi dan Kota Medan.

Pelaksanaan Literasi budaya ini dilaksanakan di Rumah Baca Mutiara Bangsa di jalan Farel Pasaribu Gang Anggur no.11 kelurahan Suka Maju, kecamatan Siantar Marihat kota Pematang Siantar, pada Sabtu (7/4/2024).

Anak-anak Rumah Baca Mutiara Bangsa Menyambut Kedatang Keluarga Besar Maybank dengan Tortor/ist
Adapun kegiatan Literasi yang dilaksanakan yaitu, bercerita yang dibawakan langsung Manager Andri Tambunan, lomba membaca cepat (menceritakan kembali isi buku), Lomba menyusun kata untuk tingkat SD dan SMP.

Yang paling menariknya lagi, kegiatan Literasi juga belajar tentang budaya Batak, yaitu Manortor, mengenal gorga Batak, dan tutur (silsilah) Suku Batak, serta mengenal jenis-jenis ulos, baik Toba, Simalungun dan Karo.

Yeyen Sitohang Lurah Sukamaju dalam sambutannya mengatakan, sangat mengapresiasi kampanye Literasi yang dilakukan Maybank Indonesia.

Alferd Sitohang Siswa SMP Budi Mulia Pematang Siantar Menceritakan kembali  Buku yang Dibacanya/ist
“Terimakasih untuk Maybank Indonesia, yang membantu kami mencerdaskan anak-anak bangsa khususnya di keluarahan Sukamaju. Semoga kegiatan ini terus berlanjut, sehingga anak-anak akan termotivasi belajar dan suka membaca buku,” kata Yeyen Sitohang, bahwa kegiatan Literasi (membaca buku) sangat positif dari pada anak-anak dibiarkan bermain HP. 

Hal yang sama dikatakan Yogi Tamba dari Dinas Perpustakaan kota Pematang Siantar, berterimakasih atas dukungan Maybank mengalakkan Literasi di kota Siantar.

“Terimakasih kepada pimpinan Maybank Indonesia, yang mau dan peduli terhadap perkembangan Literasi di Siantar, kami dari Dinas Perpustakaan sangat mengapresiasi kegiatan Literasi ini. Semoga kegiatan ini dapat berlanjut,” unkapnya.

Ditempat yang sama Rizky  Tampubolon salah seorang anak yang mengikuti kegiatan Literasi Maybank mengungkapkan kebahagiaannya, karena adanya Literasi ini dirinya dapat pengalaman baru dan dapat belajar.

Andri Tambunan Bercerita Kepada Anak-anak Rumah Baca Mutiara Bangsa /ist
“Enak kegiatannya, sambil belajar Berliterasi, kita dapat pengalaman baru bermain Games susun kata, dan enaknya lagi dapat hadiah dari Maybank jadi tambah semangatnya,” Kata Rizky siswa SMP Negeri 3 Pematang Siantar.

Ditempat yang sama, Tagor Sitohang pemilik dan penangung jawab Rumah baca Mutiara Bangsa menjelaskan, bahwa anak-anak yang mengikuti Literasi ini sebanyak 22 orang anak.

“Ada 22 orang anak yang mengikuti kegiatan ini, terimakasih kepada Maybank Indonesia yang mendukung Literasi Budaya di Rumah Baca Mutiara Bangsa, Kami harapkan dukungan Maybank tidak sampai disini,” kata Tagor Sitohang, menerima satu unit Televisi untuk mendukung kegiatan Literasi Budaya.

Anak-anak Rumah Baca Mutiara Bangsa bersama Keluarga Besar Maybank Seusai Acara Tortor/ist
“Yah kami saat ini mengalakkan Literasi Budaya, khususnya Budaya Batak, agar tetap Lestari. Jadi anak-anak kami ajarkan tenatng gorga Batak, ulos, bahasa dan Musik. Namun untuk musik kita masih terkendali peralatan seperti Gondang, Hasapi dan lainnya. Dan anak-anak belajar manortor nantinya dari Youtube,” tutup Tagor yang juga Ketua Literasi kota Siantar ini, bahwa Rumah Baca Mutiara Bangsa sudah berdiri sejak April 2010.

Hadir dalam kegiatan itu Pembina Mutiara Bangsa Helen Sitio, Megawati Sitorus, Herlina, dan Lenni Sitanggang Ketua PKK Kelurahan Suka Maju, serta orangtua anak-anak yang mendampingi. (red/t)



Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.