Header Ads

Pemkab Humbahas Laksanakan GPM di Lintongnihuta

Doloksanggul, Bertempat di Kantor Camat Lintongnihuta, Bupati Humbahas diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Martogi Purba MT resmi membuka Gerakan Pangan Murah (GPM), Rabu (18/9) di Lintongnihuta. 

GPM dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Humbahas bekerjasama dengan Bank Indonesia dan Bulog ini berlangsung selama 2 hari, 18-19 September 2024.

Hadir dalam GPM, Camat Lintongnihuta Sabam Riduan Sihombing, Camat Paranginan Sabar Saragih dan lainnya. 

Martogi Purba mengatakan saat ini di Humbang Hasundutan menurun harga-harga komoditas pertanian khususnya cabai, bawang, tomat dan tanaman lainnya, sehingga mengakibatkan menurunnya nilai tukar petani. 

"Dilain pihak, terjadi peningkatan harga kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng termasuk gula. GPM merupakan salah satu cara yang efektif untuk menekan laju inflasi dan menjaga stabilisasi harga komoditas bahan pokok." kata Martogi.  

Dijelaskan, pangan merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia paling utama dan harus senantiasa tersedia secara cukup, aman, bergizi, beragam, terjangkau dan tidak bertentangan dengan keyakinan dan kebudayaan masyarakat. (red/t)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.