Header Ads

277 Mahasiswa STIE Sultan Agung Diwisuda, Ini Pesan Pjs Walikota Siantar Drs Matheos Tan MM

Siantar, 277 Mahasiswa STIE Sultan Agung Diwisuda di Aula Perguruan Sultan Agung, Jalan Surabaya PematangsiantarSabtu (26/10/2024).

Pada kesempatan itu, Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Pematangsiantar Drs Matheos Tan MM menyerahkan penghargaan kepada 11 orang Sultanis Sejati. 

Pjs Walikota Siantar Drs Matheos Tan MM Menyerahkan Cenderamta kepada Wisudawan dan Wisudawati/ist
Matheos mengucapkan selamat kepada mahasiswa-mahasiswi STIE Sultan Agung yang telah menyelesaikan pendidikan di STIE Sultan Agung.

"Kami bangga bisa hadir dan berdiri bersama generasi muda yang energik dan penuh semangat," kata Matheos.

Matheos mengharapkan kepada STIE Sultan Agung atas segala upaya dalam mengelola perguruan tinggi sehingga bisa melahirkan sarjana baru.

"Suksesnya ketenaran seseorang bukan ditentukan kekayaan dan rupa. Tapi ditentukan sejauh mana mampu mengkreasikan diri sehingga berguna dan bermanfaat bagi masyarakat, nusa dan bangsa," pesannya.

Ketua Umum Yayasan Perguruan Sultan Agung Pematangsiantar Hasan Wijaya dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Poling Ardi mengatakan STIE Sultan Agung Pematangsiantar berdiri sejak 27 Oktober 2000. 

"Terakreditasi oleh lembaga akreditasi mandiri dan nasional dengan peringkat Baik dan Baik Sekali," ungkapnya. (red/t)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.