Header Ads

Jalan Tanah Jawa di Huta Tanjung Pasir Mandoge Putus, Lalu Lintas Dialihkan

Simalungun, Unit Lantas Polsek Tanah Jawa, Polres Simalungun, Polda Sumatera Utara, bersama personilnya mengamankan lokasi pengerjaan jalan rusak di Huta V Suhinagodang, Nagori Tanjung Pasir, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun.

Jalan Rusak di Huta V Suhinagodang, Nagori Tanjung Pasir, Kecamatan Tanah Jawa/ist
AKP Verry Purba, Kasi Humas Polres Simalungun, Akibat jalan putus, maka arus lalulintas dialihkan, karena ada pekerjaan  proyek-proyek infrastruktur dilokasi jalan yang putus. 

“Kami berkoordinasi dengan berbagai pihak termasuk Dinas PUPR untuk memastikan bahwa pekerjaan dapat berlangsung lancar tanpa mengorbankan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan,” katanya, Kamis (7/10/2024).

Dilokasi, pengamanan dipimpin Panit Lantas Ipda NH Simanjuntak dan Bripka H. Siahaan.

Proses perbaikan jalan ini merupakan inisiatif Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Sumatera Utara, menargetkan penimbunan jalan rusak dengan menggunakan 20 dump truck bahan material hari ini. 

Atas pekerjaan jalan putus itu, maka jalan dari Tanah Jawa menuju Dusun Pardamean Nauli Jawa Tongah 2 dialihkan melalui simpang Tanjung Pasir dan Panambean Marjandi. Sementara itu, kendaraan dari Hatonduhan diarahkan melalui Simpang Gereja HKBP Jawa Tongah, Panombean Manjandi, dan berakhir di Tanjung Pasir.

Kapolsek Tanah Jawa, Kompol Asmon Bufitra SH, MH, menjelaskan, Pengalihan arus lalu lintas ini penting untuk memastikan bahwa tidak ada gangguan kemanan dilokasi pekerjaan jalan yang putus.

" Kita harapkan akses jalan warga yang berkendara dapat bergerak dengan aman di sekitar area konstruksi," ungkapnya. (red/t)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.