Cek Pos PAM Lilin Toba 2024, Kapolres Humbahas Harapkan Kelancaran Mudik Nataru 2025
Humbahas, Dalam rangka pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Pemkab Humbahas yang diwakili Sekretaris Daerah Chiristison Rudianto Marbun, M.Pd bersama Kapolres Humbahas AKBP Hary Ardianto, S.H, S.I.K., M.H melaksanakan pengecekan Kesiapan Pos PAM Operasi Lilin Toba 2024, pada Jumat (27/12/2024).
![]() |
Kapolres Humbahas AKBP Hary Ardianto bersama Sekda Chiristison Rudianto Marbun Laksanakan pengecekan Pos PAM Operasi Lilin Toba 2024, pada Jumat (27/12/2024) |
AKBP Hary Ardianto menjelaskan Pos PAM menyediakan ruang tunggu, beristirahat, dan informasi perkembangan situasi jalan selama arus mudik serta jalan alternatif menghindari kemacetan.
|"Mari berpartisipasi menjaga situasi Kamtibmas di Humabhas, agar situasi kondusif selama perayaan Natal dan Tahun baru 2024 nantinya." katanya.
Selain mengecek kesiapan personil, Sekretaris Daerah dan Kapolres beserta rombongan juga memberikan bingkisan kepada petugas jaga pos pengamanan.
Pengecekan dilakukan di 3 (tiga) titik yang di jadikan Pos PAM yaitu Pos Pengamanan l di Pusat Kota Kecamatan Dolok sanggul, Pos Pengamanan ll Aek Silang Kecamatan Dolok sanggul, Pos Pengamanan Sipinsur Kecamatan Paranginan Kabupaten Humbang Hasundutan. (red/t)
Tidak ada komentar