Header Ads

Kampanye Keselamatan Berlalu Lintas, AKP Jonni : Over Muatan Pelanggaran Serius

Simalungun, Kampanye intensif  yang dilaksanakan Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Simalungun, untuk menurunkan angka kecelakaan dan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berlalu lintas di wilayah Hukum Kabupaten Simalungun,

Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Simalungun Kampanyekan Pentinya Keselamatan berlalulintas./ist

Demikian hal ini disampaikan Kasat Lantas Polres Simalungun, AKP Jonni Fatiaro H Sinaga, S.H., mendorong budaya berkendara aman di kalangan masyarakat.

"Sat Lantas Polres Simalungun telah mengambil beberapa langkah konkret. Diantaranya, pemasangan baliho-baliho himbauan tertib berlalu lintas, bertujuan menyadarkan masyarakat pentingnya keselamatan di jalan." ungkapnya,  Selasa (4/2/2025).

Salah satu fokus utama kampanye ini adalah penekanan pada pengangkutan umum, memberi peringatan keras kepada para pengusaha dan sopir angkutan umum untuk tidak melakukan praktik over muatan atau Over Dimension Over Load (ODOL).

"Over muatan adalah pelanggaran serius yang membahayakan keselamatan penumpang dan pengguna jalan lainnya," tegas AKP Jonni.

Kasi Humas Polres Simalungun, AKP Verry Purba, meghimbau, kampanye ini merupakan bagian dari upaya komprehensif menurunkan angka kecelakaan. 

"Kami ingin masyarakat Simalungun tidak sekadar patuh pada aturan, tetapi memahami pentingnya keselamatan berlalu lintas," katanya.

Adapun langkah strategis yang disampaikan kepada masayarakat adalah : 

1. Pemasangan baliho informatif di lokasi strategis

2. Sosialisasi bahaya over muatan kendaraan

3. Pemantauan ketat terhadap angkutan umum

4. Edukasi berkelanjutan tentang tertib berlalu lintas. (red/t)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.