Bupati Humbahas Hadiri Rapat TPID Bahas Pengendalian Inflasi Jelang Idulfitri
Medan – Bupati Humbang Hasundutan, Dr. Oloan P. Nababan, SH, MH menghadiri High Level Meeting Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Sumatera Utara Tahun 2025 yang digelar di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumatera Utara, Medan, Jumat (14/3/2025).
Rapat dihadiri oleh kepala daerah se-Sumatera Utara, Wakil Gubernur Sumut H. Surya BSc, Dirreskrimsus Poldasu Kombes Pol Rudi Rifani SIK, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sumut Rudy Brando Hutabarat dan jajaran terkait lainnya.
Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi pengendalian inflasi menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Idulfitri, dengan fokus pada stabilitas harga dan ketahanan pangan di wilayah Sumatera Utara.
Rudy Brando dari BI menyampaikan pentingnya pengendalian inflasi untuk menjaga daya beli masyarakat serta mencegah kesenjangan sosial dan tekanan ekonomi. Ia menekankan penerapan strategi 4K: keterjangkauan harga, ketersediaan pasokan, kelancaran distribusi, dan komunikasi yang efektif.
Sementara itu, Kombes Pol Rudi Rifani menegaskan peran satgas pangan di setiap daerah dalam menjaga kelancaran distribusi dan stabilitas harga komoditas pangan.
Rapat menyimpulkan bahwa penanganan inflasi merupakan tanggung jawab bersama seluruh elemen masyarakat, bukan hanya pemerintah. Pemprov Sumut juga mendorong setiap daerah mengoptimalkan kerja sama antar-daerah (KAD) guna menekan angka inflasi dan menjamin pasokan pangan. (red/t)
Tidak ada komentar