Header Ads

Kapolres Simalungun Bakti Sosial Ramadhan di Panti Asuhan Islamic Center

Simalungun, Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala kunjungan ke Panti Asuhan Yayasan Islamic Center, di Jalan Asahan No.22a, Marihat Baris, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Rabu, (5/3/2025).

Kapolres Simalungun Bakti Sosial Ramadhan di Panti Asuhan Islamic Center/ist
Kunjungan keluarga besar Polres Simalungun ini dalam rangka program Bakti Religi Polri Safari Ramadhan bulan suci Ramadhan 2025.

Hal ini dibenarkan, Kasi Humas Polres Simalungun AKP Verry Purba, Kamis, (6/3/2025) pagi.

"Bhakti sosial Polres Simalungun ini wujud kepedulian Polri terhadap anak-anak panti asuhan, khusunya dibulan Ramadhan, dan kami ingin berbagi kebahagiaan dengan mereka," kata AKP Verry Purba.

Pada kesempatan itu, Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala memotivasi kepada anak-anak panti asuhan untuk tetap semangat menjalani puasa dan meraih cita-cita.

"Meskipun kalian tinggal di panti asuhan, jangan pernah menyerah untuk bermimpi dan berusaha. Polri mendukung dan melindungi kalian," pesan AKBP Choky Sentosa Meliala.

Pengurus Panti Asuhan Yayasan Islamic Center mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan Polres Simalungun. 

"Terima kasih kepada Bapak Kapolres dan seluruh jajaran, bantuan ini sangat berarti bagi kelangsungan hidup anak-anak di panti asuhan ini," ucap salah seorang pengurus panti asuhan. (red/t)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.