Ny. Erma Oloan Dilantik Pimpin TP-PKK, Posyandu, dan Dekranasda Humbahas
Medan – Ny. Erma Oloan P. Nababan resmi dilantik sebagai Ketua Tim Penggerak PKK, Ketua Tim Pembina Posyandu, serta Ketua Dekranasda Kabupaten Humbang Hasundutan untuk periode 2025–2030. Pelantikan dilakukan oleh Ketua TP-PKK Provinsi Sumatera Utara, Kahiyang Ayu Bobby Nasution, bersama 31 ketua TP-PKK kabupaten/kota se-Sumut di Aula Raja Inal Siregar, Medan, Kamis (13/3/2025).
Dalam sambutannya, Kahiyang Ayu mengucapkan selamat kepada para ketua yang dilantik dan berharap agar dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab. Ia menekankan pentingnya dukungan pemerintah daerah terhadap program PKK, Posyandu, dan Dekranasda.
“Kami berharap para kepala daerah memberikan dukungan kepada kami untuk melaksanakan program kerja secara maksimal,” ujar Kahiyang.
Ia juga mengajak seluruh TP-PKK kabupaten/kota untuk bersinergi, tidak hanya dalam kegiatan pemberdayaan keluarga, tetapi juga dalam mempromosikan kerajinan lokal hingga ke kancah internasional.
Sementara itu, Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution menyampaikan pesan Mendagri Tito Karnavian tentang pentingnya peran PKK sebagai organisasi yang menyentuh langsung kehidupan rumah tangga di Indonesia. Bobby menegaskan bahwa keberhasilan program PKK sangat tergantung pada kolaborasi dan dukungan dari pemerintah daerah serta berbagai pemangku kepentingan.
Acara pelantikan turut dihadiri Bupati Humbahas Dr. Oloan P. Nababan, SH, MH, para kepala daerah se-Sumut, Wakil Gubernur Sumut Surya dan istri, serta pejabat daerah, kader PKK, dan Posyandu dari seluruh Sumatera Utara. (red/t)
Tidak ada komentar