Sekolah Rakyat akan Didirikan di Sumut, Salah Satunya Kota Siantar
Siantar, Sekolah Rakyat dan Dialog dengan Pilar-pilar sosial di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) disosialisasikan bersama Menteri Sosial Republik Indonesia (Mensos RI) Saifullah Yusuf, di Aula Raja Inal Siregar Kantor Gubernur Sumut, Jalan Pangeran Diponegoro Kota Medan, Jumat (11/04/2025).
![]() |
Sosialisasikan Sekolah Rakyat bersama Menteri Sosial Republik Indonesia Saifullah Yusuf/ist |
Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution mengatakan Pemprov Sumut dan jajaran Bupati dan Walikota berkomitmen mendukung program Presiden RI Prabowo Subianto.
“Kami pemerintah di Sumut mendukung Pe4mbentyukan Sekolah Rakyat ini agar masyarakat miskin dapat pendidikan yang baik dan layak,” kata Bobby.
Di Sumut, yang awalnya disebutkan sudah ada 21 usulan dari kabupaten/kota, hingga Jumat (11/04/2025) sudah bertambah menjadi 22 daerah yang mengusulkan Sekolah Rakyat di daerahnya.
Mensos Saifullah Yusuf mengharapkan Sekolah Rakyat di Sumut bisa menerima murid baru pada pertengahan tahun 2025 ini.
"Kita sedang menghitung secara nasional dan kita sedang proses nasionalisasi Pembentuk Sekolah Rakyat ini,” ujar Saifullah.
Sementara itu, Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi sangat mendukung program Sekolah Rakyat sebagaimana arahan Presiden Prabowo Subianto.
"Pemko Pematangsiantar telah mengajukan agar menetapkan Kota Pematangsiantar sebagai salah satu kota penyelenggara Sekolah Rakyat," kata Wesly. (red/t)
Tidak ada komentar